KOTA BEKASI - Festival Situ Rawa Gede sukses digelar oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bekasi sebagai rangkaian calendar of event Jawa Barat pada hari ini, Rabu (7/4/2021).
Acara yang di selenggarakan secara daring dan laring ini berlangsung dari pukul 09:00 - 12:00. Bertempat di Jalan Kampung Bojong Menteng, Rawa Lumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Festival Situ Rawa Gede menampilkan berbagai keindahan budaya yang ada di Kota Bekasi seperti tarian tradisional, hasil kerajinan dari daur ulang sampah, batik khas Kota Bekasi dengan berlatar panorama alam khas dari Situ Rawa Gede.
Hadir dalam acara ini Wakil Wali Kota Bekasi, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bekasi serta pejabat dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat.
Dalam sambutannya Bapak Iwan Gunawan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat mengatakan, bahwa Situ Rawa Gede bisa menjadi salah satu destinasi wisata yang potensial di daerah yang akan berdampak pada peningkatan ekonomi di bidang pariwisata khususnya di Kota Bekasi.
Beliau juga berpesan bahwa budaya harus lebih mendapatkan perhatian dari teman-teman kreator karena objek wisata ini bisa sangat berpotensi untuk kemudian hari.
Wakil Wali Kota Bekasi, Dr. Tri Adhianto Tjahyono dalam sambutannya menyampaikan optimisme bangkitnya bidang pariwisata dan kebudayaan ditengah pandemi. |Kedepannya Situ Rawa Gede ini akan bisa menjadi tempat destinasi yang tidak hanya dapat dikunjungi oleh warga Bekasi saja namun juga dari luar kota.| Ungkapnya.
Lebih lanjut, Wakil Wali Kota Bekasi berharap Situ Rawa Gede ini akan menjadi daya tarik pariwisata dan akan meningkatkan ekonomi kreatif yang berkelanjutan dan dapat memberikan manfaat yang seluas-luasnya bagi masyarakat Kota Bekasi.