MTQ Ke-25 Kota Bekasi, "Bangun Generasi Qur'ani yang Tangguh Menjadi Garda Terdepan Menuju Bekasi Ihsan"

07 November 2023user
MTQ Ke-25 Kota Bekasi, "Bangun Generasi Qur
Kota Bekasi - Pemerintahan Kota Bekasi melaksanakan acara Musabaqoh Tilawatil Qur'an XXV dengan tema "Bangun Generasi Qur'ani yang Tangguh Menjadi Garda Terdepan Menuju Bekasi Ihsan". Acara ini akan berlangsung selama 4 hari, dari tanggal 7 hingga 10 November 2023, bertempat di Kecamatan Bekasi Utara.

Pada acara pembukaan MTQ Ke-25 Tingkat Kota Bekasi, diawali dengan Pawai Ta'ruf seluruh kafilah yang menampilkan 
atribut sekaligus yang dinilai secara langsung oleh para dewan juri. Acara pembukaan ini juga disiarkan secara langsung oleh Diskominfostandi melalui kanal YouTube Pemerintah Kota Bekasai.

Musabaqoh Tilawatil Qur'an XXV diselenggarakan dengan tujuan untuk mencerminkan tekad Kota Bekasi dalam membentuk generasi muda yang tangguh, cerdas, bertaqwa melalui pembelajaran dan Al-Qur'an. MTQ Bukan hanya sekedar acara perlombaan, MTQ juga memiliki nilai persatuan, keagamaan, dan pemahaman dalam membaca Al-Qur'an.

Acara Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ini dihadiri oleh Pj. Wali Kota Bekasi R. Gani Muhamad, Sekda Kota Bekasi Junaedi, Asisten Daerah dan Staff Ahli Wali Kota Bekasi, Ketua Perangkat Daerah se-Kota Bekasi, Para Camat dan Lurah se- Kota Bekasi, Dandim 0507 Bekasi Kolonel Arm. Rico Ricardo Sirait, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol. Dani Hamdani dan Ketua Kementerian Agama Kota Bekasi H. Shobirin, serta para peserta MTQ dari 12 Khafilah se-Kota Bekasi.

Acara ini telah diresmikan dan dibuka secara langsung oleh Pj. Wali Kota Bekasi. "Peran umat islam dalam mewarnai keberagaman Indonesia tidak dapat bisa dilepaskan dari spirit Al-Qur'an yang begitu membumi, Al-Qur'an begitu melekat dengan kehidupan manusia. Al-Qur'an telah menjadi pintu gerbang pembentukan peradaban manusia berikutnya. Salah satunya melalui acara Musabaqoh Tilawatil Qur'an ini, kegiatan MTQ sudah menjadi tradisi yang semua pihak turut serta dalam mensukseskan nya. Hakikat MTQ adalah untuk mengenalkan nilai-nilai Al-Quran sebagai pembentukan karakter pemimpin masa depan bangsa," ujar R. Gani Muhamad. 

Acara Musabaqoh Tilawatil Qur'an ini ditutup dengan pemukulan bedug oleh Pj. Wali Kota Bekasi dan foto bersama
dengan para tamu undangan.

(SD, FDP, BNA)
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
SOSMEDLink Sosial Media
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
Sosmed Link Media Sosial
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.

All rights reserved.

Copyright by DISKOMINFOSTANDI KOTA BEKASI. All rights reserved.

Popup Image