Asda I Serahkan Penghargaan kepada ASN yang Memasuki Masa Purna Bhakti.

26 September 2022user
Asda I Serahkan Penghargaan kepada ASN yang Memasuki Masa Purna Bhakti.
Kota Bekasi - Apel Gabungan yang rutin dilaksanakan setiap Senin pagi yang bertempat di Lapangan Plaza Pemerintah Kota Bekasi pada Senin, 26/09/2022 dihadiri oleh Perwakilan PT. Taspen, Pejabat Struktural, TWUP4 serta Aparatur Lingkungan Pemerintah Kota Bekasi. 

Bertindak sebagai Pembina yaitu Asisten Pemerintahan Yudhianto. Dalam amanatnya beliau meminta agar seluruh aparatur di lingkungan Pemerintahan Kota Bekasi memanjatkan doa kepada Plt Wali Kota dan Istri yang pada saat ini sedang melaksanakan ibadah Umrah. 
“mari kita mendoakan agar Bapak Plt Wali Kota Bekasi beserta dengan Ibu dalam melaksanakan Umrah diberikan kesehatan, serta kembali ke tanah air khususnya Kota Bekasi diberikan kelancaran”, ungkapnya.

Selanjutnya Asisten Pemerintahan juga memberikan motivasi dan semangat kepada para atlet sepakbola Persipasi yang pada saat ini tengah menghadapi tournament liga 3 Indonesia. Beliau mengharapkan agar semua Aparatur bisa memberikan dukungannya pada saat Tim Persipasi sedang bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga.

Apel Gabungan ini juga dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada Aparatur Sipil Negara yang memasuki masa Purna Bhakti yaitu :
1.    Nani Wiraningsih, S.Sos.,M.Si    Dinas Koperasi dan UKM
2.    Eman Sulaeman, S.I.P.,M.Si     Dinas Tenaga Kerja
3.    Sri Purnamaningsih, S.Sos    Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan 
4.    Sutrimo                        Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Penghargaan diserahkan langsung oleh Asisten Pemerintahan, PT. Taspen, Kepala BKPSDM, Asisten Administrasi Umum dan Perekonomian. (BR-PIP)
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
SOSMEDLink Sosial Media
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
Sosmed Link Media Sosial
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.

All rights reserved.

Copyright by DISKOMINFOSTANDI KOTA BEKASI. All rights reserved.

Popup Image