Hadiri Undangan, Kabid PIP Jadi Narsum SP4N-LAPOR!

14 September 2021AdminPIP
Hadiri Undangan, Kabid PIP Jadi Narsum SP4N-LAPOR!

Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Publik (Kabid PIP) Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kota Bekasi, Selamat Gunawan, menghadiri undangan sebagai narasumber pada kegiatan pelatihan penggunaan SP4N-LAPOR! yang digagas USAID Indonesia Urban Water Sanitation and Hygiene (IUWASH) secara daring dan luring, bertempat di Hotel Aston Kota Bekasi. Selasa (14/09/2021).

Kegiatan pelatihan penggunaan SP4N-LAPOR! untuk isu Water Sanitation and Hygiene
(WASH) berlangsung interaktif yang diikuti pula oleh seluruh tim monev Kota Bekasi dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Kabid PIP Diskominfostandi, Selamat Gunawan, memaparkan SP4N-LAPOR! adalah Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) - Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!) yang telah ditetapkan dalam Peraturan Presiden Nomor 76 Tahun 2013 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 3 Tahun 2015. 

|SP4N-LAPOR! merupakan layanan pengaduan satu pintu yang terintegrasi secara Nasional melalui beberapa kanal yaitu website lapor.go.id, SMS 1708, Twitter @lapor1708 serta aplikasi mobile (Android dan iOS)|, imbuhnya.

Ia pun menjelaskan fitur-fitur penting yang ada dalam Aplikasi SP4N-LAPOR! sebagai berikut :

1. Anonim : Fitur yang membuat identitas pelapor tidak akan diketahui oleh pihak terlapor dan masyarakat umum.
2. Rahasia : Fitur agar isi laporan tidak dapat dilihat oleh publik.
3. Tracking id : Nomor unik yang berguna untuk meninjau proses tindak lanjut laporan yang disampaikan oleh masyarakat.
 
Di akhir acara, Kabid PIP Diskominfostandi, Selamat Gunawan, juga tidak lupa untuk menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Bekasi terpilih menjadi pengelola terbaik SPAN-LAPOR! di Indonesia pada periode semester pertama tahun 2021.

|Diharapkan dengan capaian ini tetap terjalin koordinasi, kerja sama dan sinergitas dalam melayani dan merespon keluhan masyarakat sehingga pelayanan di Pemerintah Kota Bekasi terus meningkat serta bisa dirasakan langsung oleh masyarakat Kota Bekasi,” ujarnya. ARZ

DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
SOSMEDLink Sosial Media
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
Sosmed Link Media Sosial
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.

All rights reserved.

Copyright by DISKOMINFOSTANDI KOTA BEKASI. All rights reserved.

Popup Image