Lepas Sambut Pegawai di Lingkungan Diskominfostandi Kota Bekasi

08 September 2020AdminPIP
Lepas Sambut Pegawai di Lingkungan Diskominfostandi Kota Bekasi

 

KOTA BEKASI - Bertempat di Aula  Diskominfostandi Kota Bekasi, Kadis Kominfo melaksanakan lepas sambut kepada dua pegawai, yaitu Ahmad Nuri, SE., yang mendapat promosi jabatan dan purna bakti Marsaulina Sihombing, SH., sekaligus menyambut Kasubag Umum Kepegawaian yang baru Ning Suseny Widiasih, S.Sos., M.Si. Selasa, (08/09/2020).

Acara yang dilaksanakan secara sederhana ini dihadiri oleh pejabat struktural Diskominfostandi. Acara diawali dengan penandatanganan surat penerimaan jabatan baru sebagai Kasubag Umum Kepegawaian oleh Ning Suseny Widiasih yang menggantikan Marsaulina Sihombing yang telah purna tugas dan memasuki masa pensiun sebagai Aparatur Sipil Negara.

Sambutan disampaikan oleh Kasubag Umum Kepegawaian Diskominfostandi  yang baru, beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yang diberikan kepadanya. |Alhamdulillah disini sudah ada beberapa teman yang saya kenal jadi saya merasa lebih enak dan saya mohon arahan dan kerjasamanya selama saya bertugas nanti.|

Ahmad Nuri yang baru saja promosi menjadi Sekretaris Lurah Kranji juga menyampaikan kesannya selama bertugas di Diskominfo. |Terima kasih buat semuanya, dan mohon doanya agar saya bisa menjalankan amanat yang baru ini.| Ungkap Bang Bro sapaan akrabnya.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kadis Kominfostandi. Ucapan selamat datang beliau ucapkan kepada pejabat yang baru bergabung, dan ucapan selamat serta sukses juga beliau sampaikan kepada pegawai yang promosi jabatan di tempat yang baru. |Saya ucapkan selamat datang buat Bu Ning di Diskominfo, mudah-mudahan cepat beradaptasi dan bekerja dengan nyaman, enjoy, sehingga kita dapat bekerjasama dengan baik.| Pesan dan arahan juga beliau sampaikan kepada Ahmad Nuri, |Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada bang Nuri, semoga karirnya terus meningkat dan mampu menjaga dan menjalankan amanat dengan baik di wilayah.| Tungkasnya.

Kadis Kominfo juga menambahkan bahwa pergantian pejabat Aparatur Sipil Negara merupakan hal yang biasa terjadi sebagai proses peningkatan kemampuan serta adaptasi pada setiap kondisi. Tentunya ini patut untuk dijadikan motivasi agar terus meningkatkan kemampuan serta inovasi baik bagi kedinasan maupun pribadi. (IF-PIP)

DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
SOSMEDLink Sosial Media
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.
DISKOMINFOSTANDIAlamat
Jl. Lap. Bekasi Tengah No. 2 Margahayu Bekasi Timur - 17113
Sosmed Link Media Sosial
Silahkan kunjungi alamat akun sosial media kami dibawah ini.

All rights reserved.

Copyright by DISKOMINFOSTANDI KOTA BEKASI. All rights reserved.

Popup Image